An Introduction
Dengan bangga kami persembahkan produk kopi robusta dan arabika terbaik Kulino. Cita rasa Kulino diambil dari biji kopi robusta pilihan asli Banyuwangi. Sensasinya sangat berbeda dari yang pernah Anda rasakan sebelumnya.
What you’ll Need
DINKES-PIRT
510 3510 01 1615-26
Brew Time
4min
Sejarah kopi kulino
Kopi adalah salah satu wujud eksotisme Banyuwangi yang perlu dikenalkan ke seluruh penjuru Indonesia. Lewat Kulino, kami berbagi cita rasa kopi lokal Banyuwangi yang berbeda dari semua cita rasa kopi yang pernah ada sebelumnya.
Rahasia kopi Banyuwangi ada pada sisi geografis sejak kali pertama biji kopi dibawa oleh Clement de Harris yaitu residen pertama Banyuwangi. Semua perkebunan kopi menghadap ke timur sehingga mendapatkan cukup sinar matahari pada pagi hari.
Pada malam harinya, perkebunan kopi akan mendapatkan tiupan uap belerang dari gugusan Gunung Raung dan Gunung Ijen. Inilah yang menyebabkan cita rasa kopi sangat unik.
Apa yang kami tawarkan kepada Anda bukan hanya sekedar kopi biasa. Namun, lebih kepada wujud kami untuk menghargai setiap peluh petani lokal Banyuwangi, khususnya yang mampu mengolah biji kopi sampai menjadi minuman enak.
Seperti filosofi “sak corot dadi seduluran” yang bermakna “sekali seduh kita bersaudara” sehingga menghadirkan Kulino sebagai kopi yang bukan hanya sekedar minuman saja melainkan juga substansi penyambung silaturahmi sekaligus persaudaraan teman se-ngopi. Kulino atau dalam bahasa Jawa berarti ‘kebiasaan’ kiranya bisa membiasakan Anda untuk ngopi asyik dengan obrolan menarik.
KEUNGGULAN KOPI KULINO
TEA BAR & CO
Biji Kopi Diperoleh dari Petani Lokal
Kami langsung bekerjasama dengan petani lokal untuk mendapatkan biji kopi terbaik. Terutama dari perkebunan kopi yang berada di kawasan Gunung Raung dan Gunung Ijen. Dengan cita rasa unik, kami berani menawarkan sensasi menyeduh kopi yang berbeda dari lainnya.
Kami Mengutamakan Produk Asli Banyuwangi
Kami persembahkan produk kopi terbaik dalam tiap kemasan dan seduhan Kulino. Kami menjamin orisinalitas produk sehingga siapapun yang menyesap Kulino akan mampu melepas kerinduan dengan Banyuwangi.
Proses Pengolahan Kopi Berkualitas
Proses pengolahan kopi dari awal sampai akhir kami lakukan sendiri. Mulai dari green bean sampai menjadi produk kopi seduhan. Tentunya sangat terjamin kebersihan maupun kualitasnya. Anda dapat membuktikan sendiri kualitas dari setiap produk kami.
PRODUK KULINO
Beberapa pilihan produk dari Kulino Tea Bar & Co, yang dapat kalian coba.
DRIP BAG KOPI
Biji kopi pilihan dari petani Kopi Banyuwangi, yang telah kita roasting dan kita kemas dengan Dripbag untuk memberikan sensasi mengopi tanpa ampasnya atau seperti v60, yang dapat di seduh dimanapun anda berada.
ROASTED BEAN ( STANDING POUCH )
Biji kopi pilihan dari petani Kopi Banyuwangi, yang telah kita roasting dan kita kemas dalam kemasan standing pouch, baik kopi sudah di grinder maupun belum di grinder, sehingga anda tetap dapat merasakan nikmatnya kopi Banyuwangi
GREEN BEAN ( BIJI KOPI )
Biji kopi pilihan dari petani kopi Banyuwangi, setelah proses penjemuran dan belum di roasting, untuk memenuhi kebutuhan stock cafe, dan pabrik.
dokument kulino coffee
beberapa dokument yang telah kita lengkapi mulai dari NIB, hingga sertifikasi DINKES-PIRT, sehingga membuat produk kami layak dan aman untuk di konsumsi
NIB KULINO
DATA KEKAYAAN INTELEKTUAL
IUMK ( IZIN USAHA MIKRO KECIL )
DINKES - PIRT KULINO
Enjoy!
Come on In!
Weekdays
08PM -12AM
Weekends
12 PM – 02 AM
Contact
Phone
+62 812-5288-5800
kulinoindonesia@gmail.com
Address
Dsn Kedungrejo Ds Sambimulyo Kec Bangorejo Banyuwangi Jawa Timur